20 Quotes tentang Masalah

20 Quotes tentang Masalah

 Jika memang hujan itu masalah buatmu,

mestinya kau menghadapinya langsung,

bukan malah menghindarinya dengan memakai payung.

Kau tidak menikmati hidup jika terus lari dari masalah.

 

Pilihlah sabar untuk mengatasi masalah

dan diam untuk menghindari masalah.

 

Saat kamu tidak menemukan solusi untuk masalahmu,

mungkin bukan masalah yang harus dipecahkan,

tapi kenyataan yang harus diterima.

 

Kebahagiaan bukan dari ketiadaan masalah dalam hidup

tetapi kemampuan kita dalam menghadapi masalah tersebut.

 

Jangan suka menyalahkan orang lain atas masalah yang kamu hadapi.

Cari jalan penyelesaian dan jadilah lebih matang.

 

Masalah selalu punya dua sisi yang bisa kamu pilih:

menegarkan atau melemahkan.

 

Sendiri itu bukan masalah,

yang masalah adalah saat kau sendiri yang mempermasalahkannya.

 

Terkadang, solusi terbaik semua masalah,

hanya cukup berdamai dengan diri sendiri.

Maka selesai sudah masalahnya.

 

Jika kuku pada jari sudah panjang, yang dipotong adalah kuku.

Begitu pula jika ada masalah pada hubungan.

 

Tak ada masalah yang terlalu berat, atau yang terlalu ringan.

Kalau terlalu berat, tentu kita takkan bisa menghadapinya,

dan bila terlalu ringan, kita takut cenderung akan meremehkannya.

 

Masalah yang kamu hadapi bukan untuk menjatuhkanmu,

tetapi agar kamu bisa berpikir lebih dewasa

dari hari ini, kemarin, dan sebelumnya.

 

Masalah hidup seperti ombak tepi pantai,

ia akan datang

tapi pada saatnya ia akan pergi.

 

Ketika kita memilih hidup dengan topeng dan orang-orang menyukainya,

maka sesungguhnya itu masalah kita.

Tapi ketika kita tampil adanya dan orang-orang ternyata tidak suka bahkan membenci,

maka sesungguhnya itu masalah mereka.

 

Kita adalah makhluk yang suka menyalahkan dari luar,

tidak menyadari bahwa biasanya masalah dari dalam.

 

Jangan katakan masalahmu kepada orang lain:

20% mereka tidak peduli

dan 80% lainnya senang kamu mendapat masalah itu.

 

Hidup itu susah dan kadang banyak masalah.

Untuk itulah terkadang hidup hanya perlu ditertawakan saja.

 

Kadang-kadang yang menentukan besar kecilnya masalah itu

adalah bagaimana cara kita menghadapinya.

 

Pemenang melihat jawaban pada setiap masalah,

pecundang melihat masalah pada setiap jawaban.

 

Sikap positif mungkin tidak bisa menyelesaikan semua masalah,

tapi bisa membuat penyelesaian masalah

menjadi pengalaman yang lebih menyenangkan.

 

Soalnya, di mana masalah itu dihayati, di situ masalah lain berkembang.

Itu hidup.

No comments